Microsoft Integrasikan Facebook di Outlook

VIVAnews



VIVAnews - Microsoft nampaknya serius untuk menjadikan layanan-layanannya untuk semakin akrab dengan jejaring sosial. Seperti dikutip dari situs Mashable, sejak Selasa 13 Juli 2010, Microsoft mengumumkan integrasi lebih jauh layanan Microsoft Outlook-nya dengan Facebook dan Windows Live Messenger.

Sebelumnya, integrasi seperti ini hanya bisa dinikmati melalui plugin Outlook di jejaring bisnis LinkedIn. Kini, Microsoft Outlook tak hanya terintegrasi dengan Facebook, namun juga dengan Windows Live Messenger. 

Microsoft juga menyediakan plugin untuk pengguna Outlook 2003 dan 2007 yang bisa menghadirkan Facebook, MySpace, LinkedIn dan Live Messenger di Outlook.

Sebelumnya, pengguna Outlook dapat mensinkronisasi feed dari jejaring sosial ke kontak-kontak mereka di Outlook. Jadi, saat membaca email di Outlook, pengguna juga bisa melihat aktivitas dan update Facebook si pengirim email melalui Outlook.

Tak hanya bisa melihat foto pengirim email dari foto profil Facebooknya, pengguna Outlook juga bisa melihat update statusnya, foto-foto yang baru mereka unggah di Facebook, posting di dinding, profilnya, serta aktivitas lainnya.

Setiap ada update terbaru dari Facebook akan langsung dipush secara realtime ke inbox dan langsung pop up di Outlook, sehingga pengguna tak perlu refresh terlebih dulu.

Akses Facebook lewat Microsoft Outlook

Namun, layanan baru Outlook ini tetap memiliki kelemahan, karena sifatnya hanya menarik data, tapi belum dapat memasukkan input ke Facebook langsung dari Outlook. 

Kecuali pengiriman permintaan pertemanan terhadap akun Facebook milik kontak di Outlook, seseorang belum bisa post status, mengklik tombol suka, dan lain-lain melalui Outlook.

Namun, agaknya Microsoft belajar dari kesalahan Google dan Facebook soal ketentuan privasi. Outlook hanya akan menarik data Facebook dari penggunanya yang menghubungkan akun email Outlook mereka dengan akun Facebooknya. Dengan demikian, pengguna tetap punya pilihan untuk tidak menampilkan profil mereka di Facebook di Outlook. (kd)

Artikel Terkait :



Tidak ada komentar:

Arsipnya