Khasiat Luar Biasa Jahe

 clipped from kabarinews.com
Khasiat Luar Biasa Jahe

Published 12/18/2008 - 4:16 a.m. GMT



Ada banyak alasan kenapa jahe disukai banyak orang, selain aromanya harum dan memberi kesan hangat, Jahe juga terbukti bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Jahe yang biasanya digunakan sebagai bumbu masakan, juga sudah menjadi bahan obat tradisional yang sudah dipakai sejak jaman nenek moyang.

Kesan hangat yang dutimbulkan jahe bisa menyembuhkan beberapa jenis keluhan, misalnya mencegah mual dan muntah.

Khasiat Jahe

  1. Rasa jahe yang hangat membantu sirkulasi keringat, yang bisa memberi efek baik untuk mencegah flu dan masuk angin.
  2. Jahe dikenal dapat mengurangi inflamasi sendi dan jaringan otot pada penderita reumatik
  3. Obat herbal ini mujarab mengatasi mual pada wanita hamil
  4. Mengurangi efek migram
  5. Banyak wanita percaya, jahe bisa meminimakan kram pada saat haid
  6. Dapat merangsang pencernaan dan mengurangi rasa kembung akibat masuk angin
  7. kandungan antisapriknya, membantu mengurangi penyerapan kolesterol darah dan hati
  8. Aromanya yang khas bisa dijadikan aroma terapi untuk obati stres
  9. Sering mengkonsumsi jahe membuat tubuh jauh dari penyakit, meningkatkan kekebalan tubuh dari virus.
  10. Rasanya yang hangat sangat baik untuk Anda yang sedang merasa kedinginan
  11. Membantu menyembuhkan batuk, asma, dan sakit kepala

Cara membuat wedang jahe dan Kopi Susu Jahe

Wedang Jahe

Bahan :

  • 1 liter air
  • 100 gr gula pasir
  • 2 buah jahe dimemarkan
  • 1 lembar dau pandan wangi (diikat simpul)

Cara membuatnya :

Didihkan air, lalu masukan semua bahan kedalam rebusan air, aduk sampai gulanya larut, dan pandan menjadi layu, cicipi bila kurang manis tambahkan gula. Nikmat dihidangkan dalam keadaan hangat.

Untuk 6 gelas

Kopi Susu Jahe

Bahan :

  • 1 potong jahe, memarkan
  • 3/4 gelas air
  • 1 sendok makan kopi bubuk
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 3 sendok makan susu bubuk

Cara membuat :

masak sekaligus jahe, air, kopi sampai dengan mendidih, tuangkan pada gelas yang sudah diberi susu bubuk dan gula, aduk, dan sajikan.

Untuk 1 gelas

Sent with Clipmarks

Artikel Terkait :



Tidak ada komentar:

Arsipnya