Puluhan Kilogram Kosmetik Oplosan Disita

clipped from www.liputan6.com
27/11/2008 18:17 - Kesehatan

Puluhan Kilogram Kosmetik Oplosan Disita

Liputan6.com, Denpasar: Balai Pengawas Obat dan Makanan (Badan POM) Bali menyita puluhan kilogram kosmetik oplosan yang mengandung bahan kimia berbahaya merkuri. Barang-barang tersebut disita dari sebuah industri rumahan di Jalan Watu Renggong, Denpasar, Bali, Kamis (27/11). Diduga bisnis kosmetik oplosan berbahaya ini sudah berjalan sekitar satu tahun. Itu karena produknya sudal lama dijual di kota hingga desa.

Kemarin Badan POM mengumukan 27 kosmetik yang mengandung bahan berbahaya, seperti merkuri, rhodamin juga zat pewarna. Produk-produk ini menjanjikan para penggunanya bisa secantik model yang dipakai dalam iklannya. Selain dijual langsung pemasaran kosmetik itu ada yang melalui sistem multi level marketing. Menurut Kepala Badan POM, Husniah R Thamrin, produk-produk ini sangat berbahaya terutama bagi wanita hamil [baca: Klinik Doktor Kayama Sudah Tutup].(IAN/Tim Liputan 6 SCTV)

blog it

Artikel Terkait :



Tidak ada komentar:

Arsipnya