Gempa Guncang Jakarta, Sejumlah Pekerja Panik
Liputan6.com, Jakarta:
Gempa berkekuatan 6,6 pada skala Richter mengguncang Jakarta, Selasa
(26/8) pukul 10.07 WIB. Pusat gempa berada di Ujung Kulon, Banten,
tepatnya 6.46 derajat Lintang Selatan-104.41 derajat Bujur Timur dengan
kedalaman 20 kilometer. Gempa itu diperkirakan berpotensi menimbulkan
tsunami. Demikian keterangan yang diterima dari Badan Meteorologi dan
Geofisika (BMG).
Di kawasan di gedung perkantoran bertingkat tinggi di Jalan M.H.
Thamrin dan sekitarnya, guncangan gempa bisa dirasakan. Sejumlah
karyawan panik dan berupaya turun ke lantai bawah melalui tangga
darurat dan lift.
"Saya sedang membaca laporan, tiba-tiba kepala terasa pening dan
benda di sekitar bergoyang. Tadinya saya pikir kepala saya memang
pening, ternyata teman-teman lain berteriak ada gempa," kata Indri,
karyawan yang bekerja di salah satu perusahaan di Gedung Wisma ANTARA
lantai 20. Sementara itu, di lantai dasar gedung tampak sejumlah orang
berkerumun dan bergegas keluar dari gedung.(ANS/ANTARA)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar