Metamaterial, Elemen Tak Terlihat

Liputan6 :: Metamaterial, Elemen Tak Terlihat


08/07/2009 14:16
Liputan6.com, Maryland: Impian manusia yang menginginkan dirinya tak terlihat, bisa jadi akan terwujud. Meski kemungkinannya masih panjang. Tapi harapan itu bisa digantungkan dari penemuan yang dicapai Carles Navau dan timnya. Baru-baru ini mereka merancang sebuah alat yang disebut dc metamaterial yang mampu membuat sebuah objek menjadi tak terlihat meskipun dalam lingkungan dengan tingkat paparan sinar tertentu. Namun, perangkat ini masih dalam penelitian teoritis.

Penelitian ini didasarkan gagasan dua orang peneliti Ben Wood dan John Pendry yang menggunakan perangkat metamaterial yang mampu membuat objek menjadi tak terlihat dalam frekuensi cahaya tertentu. Hingga saat ini, para ilmuwan umumnya meyakini, ide membuat jubah yang mampu membuat seseorang tak terlihat adalah suatu hal yang mustahil. Namun, dengan menggunakan metamaterial, anggapan itu berhasil didobrak, setidaknya secara teoritis. Bahan tersebut memiliki elemen magnet dan eletronik yang unik. Perangkat ini mampu membuat cahaya melewati objek sehingga objek menjadi tak terlihat.(AND/ScienceDaily) 

Artikel Terkait :



Tidak ada komentar:

Arsipnya