Al Khathath: Kabar Osama Tewas Belum Jelas

Taliban Bantah Klaim Amerika
Al Khathath: Kabar Osama Tewas Belum Jelas
MA Hailuki

INILAH.COM, Jakarta - Forum Ummat Islam (FUI) masih belum meyakini pemimpin Al Qaeda, Osama Bin Laden telah tewas dibunuh oleh pasukan khusus Amerika Serikat (AS) di Pakistan.

Sekjen FUI Muhammad Al Khathath mengatakan, berdasarkan bantahan dari Mujahid Taliban di Afghanistan dan Pakistan menyatakan bahwa Osama masih hidup dan sehat.

"Ini kan belum jelas, masih ada bantahan dari Taliban dan mujahid Pakistan. Kita tidak bisa hanya terima informasi sepihak dari Amerika saja," ujar Al Khathath kepada INILAH.COM, Rabu (4/5/2011).

Hingga saat ini, FUI, tegas Al Khathath belum mau mempercayai kabar tewasnya Osama sebelum ada bukti konkrit dari Amerika. Foto-foto jasad Osama yang beredar di dunia maya telah terbukti palsu.

"Kita tunggu dulu untuk memaksikan, informasi itu kan hanya klaim Amerika saja. Dari dulu Amerika memang sering bohong," ujarnya.

Seperti diberitakan, Senin (2/5/2011) Presiden AS Barck Obama mengumumkan bahwa pemimpin Al Qaeda Osama Bin Laden telah tewas setelah diserang pasukan khusus AS di sebuah apartemen mewah di Islamabad, Pakistan.

Seorang pejabat Gedung Putih mengatakan jenazah Osama ditangani pemerintah AS dan dimakamkan sesuai ajaran Islam. The New York Times memberitakan, jenazah Osama dilarung ke laut karena tidak ada negara yang bersedia menerimanya. [mah]



Al Khathath: Kabar Osama Tewas Belum Jelas - www.inilah.com

Artikel Terkait :



Tidak ada komentar:

Arsipnya