Airin Sudah Siapkan DUIT

TANGERANG – Untuk bertarung dalam Pilkada Kabupaten Tangerang Januari 2008 nanti, Calon Wakil Bupati Airin Rachmi Diany sudah mempersiapkan strategi jitu.

“Saya yakin masyarakat akan memilih saya dalam Pilkada nanti. Itu semua karena saya sudah mempersiapkan modal DUIT yang tidak ada nomor serinya,” kata Airin, di depan ratusan warga Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, belum lama ini.
Namun, Airin meminta warga jangan berprasangka negatif dulu. Karena DUIT yang ia maksud bukanlah uang dalam bentuk rupiah. DUIT yang dimaksud Airin adalah doa, usaha, ikhtiar, dan tawakal (DUIT). “Kalau kita punya modal DUIT, pastinya hidup kita akan senang, tenang, dan tentram,” ujar Airin yang langsung disambut aplaus meriah warga.
Dalam road show silaturahmi secara estafet di Kecamatan Pagedangan dan Legok tersebut, Airin kembali menegaskan tentang pentingnya peran dan fungsi perempuan dalam lingkungan dan kehidupan sehari-hari.
Diyakinkannya bahwa tanpa peran perempuan, dunia tidak akan indah seperti sekarang. “Insya Allah, mau kalah atau menang dalam Pilkada nanti, saya akan tetap komitmen untuk memberdayakan kaum perempuan, sesuai dengan SDM yang ada. Jadi ke depan, saya berharap tidak ada lagi tudingan diskriminatif terhadap kaum hawa,” katanya.
Selain itu, Airin juga berkomitmen untuk mendukung penuh terwujudnya visi masyarakat yang cerdas, sehat, sejahtera dalam bingkai iman dan taqwa. “Sebagaimana yang telah dikomandokan Pak Jazuli, mari kita bersatu untuk membangun Kabupaten Tangerang,” tandasnya. (*/adr)

Artikel Terkait :



Tidak ada komentar:

Arsipnya