Jadwal Lengkap Ujian Nasional SMA dan MA Tahun Ajaran 2008/2009

Bismillaahir Rahmaanir Rahiim . . .

Waktu terus berjalan ke depan dengan tiada terasa. Detik demi detik, menit demi menit, jam demi jam, hari demi hari, pekan demi pekan, bulan demi bulan, hingga tahun demi tahun. Akhirnya, tibalah waktu bagi seluruh siswa SMA dan MA Tahun Ajaran 2008/2009 untuk menghadapi dan menjalani salah satu ujian terpenting mereka, yakni Ujian Nasional.

Berdasarkan info dari website resmi Departemen Pendidikan Nasional Republik Indonesia, serta Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 77 Tahun 2008 Tentang Ujian Nasional SMA dan MA Tahun Pelajaran 2008/2009, maka Ujian Nasional Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Madrasah Aliyah (MA) Tahun Ajaran 2008/2009 akan diselenggarakan pada tanggal 20 April 2009 sampai dengan 24 April 2009.

------------------

Jadwal Lengkap Ujian Nasional SMA dan MA Tahun Ajaran 2008/2009:

1. SMA Program Ilmu Pengetahuan Alam (IPA):

Senin, 20 April 2009:
- Bahasa Indonesia
- Biologi

Selasa, 21 April 2009:
Bahasa Inggris

Rabu, 22 April 2009:
Matematika

Kamis, 23 April 2009:
Fisika

Jumat, 24 April 2009:
Kimia

2. SMA Program Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS):

Senin, 20 April 2009:
- Bahasa Indonesia
- Sosiologi

Selasa, 21 April 2009:
Bahasa Inggris

Rabu, 22 April 2009:
Matematika

Kamis, 23 April 2009:
Geografi

Jumat, 24 April 2009:
Ekonomi

3. SMA Program Bahasa:

Senin, 20 April 2009:
- Bahasa Indonesia
- Sejarah dan Antropologi

Selasa, 21 April 2009:
Bahasa Inggris

Rabu, 22 April 2009:
Matematika

Kamis, 23 April 2009:
Sastra Indonesia

Jumat, 24 April 2009:
Bahasa Asing (Sesuai Pilihan Program Studi)

4. Madrasah Aliyah (MA):

Senin, 20 April 2009:
- Bahasa Indonesia
- Ilmu Kalam

Selasa, 21 April 2009:
Bahasa Inggris

Rabu, 22 April 2009:
Matematika

Kamis, 23 April 2009:
Ilmu Hadits

Jumat, 24 April 2009:
Ilmu Tafsir

------------------

Standar Kelulusan Minimum Ujian Nasional SMA dan MA Tahun Ajaran 2008/2009:

1. Nilai rata-rata minimal 5,50 untuk seluruh mata pelajaran yang diujikan; dan
2. Nilai minimal 4,00 untuk paling banyak dua mata pelajaran dan minimal 4,25 untuk mata pelajaran lainnya.

------------------

Informasi tambahan, jika Anda ingin mengetahui lebih jauh tentang Kisi-Kisi Ujian Nasional SMA dan MA Tahun Ajaran 2008/2009 Berdasarkan Peraturan Mendiknas Nomor 77 Tahun 2008, maka Anda dapat men-download file-nya dengan meng-klik link di bawah ini:

http://www.depdiknas.go.id/produk_hukum/permen/permen_77_2008.pdf

File tersebut berekstensi ".pdf". Artinya, Anda harus memiliki software Adobe Reader untuk bisa membuka file tersebut. Adapun jika Anda ingin men-download software Adobe Reader, Anda bisa meng-klik link di bawah ini:

http://www.filehippo.com/download_adobe_reader/download/abb63e26070bf5f43519706958a8cf9e/

Demikianlah informasi lengkap mengenai jadwal Ujian Nasional SMA dan MA Tahun Pelajaran 2008/2009 yang mengacu kepada informasi di website resmi Departemen Pendidikan Nasional Republik Indonesia.

Akhir kata, semoga seluruh siswa dan santri Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Madrasah Aliyah (MA) Tahun Ajaran 2008/2009 di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia dapat menghadapi, menjalani, dan mengerjakan soal-soal Ujian Nasional Tahun Ajaran 2008/2009 dengan lancar, sehingga bisa meraih hasil yang maksimal, yaitu mudah-mudahan lulus seratus persen. Amin.

Oleh: Indra Setyo Rahadhi (http://indrasr.multiply.com/)
.

Artikel Terkait :



Tidak ada komentar:

Arsipnya